• Terbaru

    Service Apache tidak dapat Berjalan port 80 / 443 are already in use

    Sistem Operasi : Win 7 Ultimate 32 bit
    Progam : xampp

    Permasalahan : service apache tidak dapat berjalan dengan pesan error port 80 / 443 are already in use.
    Diagnosa : ada aplikasi lain yang sedang berlajan menggunakan port 80 / 443
    Solusi (pilih salah satu) :

    1. mematikan proses yang sedang berjalan itu
    2. merubah port apache
    Solusi #1 :

    • Buka cmd dan ketik "netstat -aon" tanpa tanda kutip, perintah ini akan menampilkan progam yang berjalan dengan port dan keterangan PID, pada daftar itu carilah yang menggunakan port :80 kemudian lihat nomor pid di sebelah kanannya.  
    • Kemudian buka task manager, masuk ke tab service, cari pid dengan nomor sama dengan aplkasi yang menggunakan port 80 pada daftar di cmd tadi, klik kanan pada service tersebut dan klik stop service, atau klik kanan terus buka go to process dan klik end process tree.
    • Jika masih tidak ketemu buka resmon dari run, atau pada task manager pilih tab performance kemudian klik tombol ResourceMonitor pada bagian bawah windows task manager, disitu akan ada keterangan sevice nah klik kanan dan pilih end process tree, kalau service ini adalah sistem bisa jadi windowsnya akan error jika service ini di matikan.
    Solusi #2:
    • Buka file httpd.conf pada folder xampp\apache\conf, kemudian tekan Ctrl+h , dan ganti semua tulisan 80 menjadi 8080

    • Buka file httpd-ssl.conf pada folder xampp\apache\conf\extra, kemudian tekan tombol Ctrl+h dan ganti semua angka 443 menjadi 4499.


    No comments

    Saya sangat berterimakasih apabila sahabat sekalian bersedia untuk tidak meninggalkan spam dan meninggalkan komentar yang berhubungan dengan artikel di atas.